Jumat, 26 April 2024
Follow:
Home
Aktivis Minta Polres Pohuwato dan Polda Gorontalo Tertibkan Alat Berat di Botudulanga
Selasa, 27/Desember/2022 - 14:18:31 WIB
  Sejumlah alat berat yang sedang beroperasi di Botudulanga.(ft:hmd)



 
TERKAIT:
   
 
KLIKRIAU.COM (GORONTALO)- Aktivis lingkungan Soni Samoe, meminta alat berat di wilayah pertambangan Botudulanga ditertibkan. Ia mengatakan sewaktu dirinya dikoroyok dihadapan Forkopimda tahun lalu, ia masih ingat  ada 57 alat yang beroperasi saat itu.

"Tapi pihak Polres Pohuwato tak pernah lakukan penertiban," ungkap Soni.

Sementara untuk yang beroperasi saat ini kata mahasiswa Fakultas Hukum UNIPO ini, pihak Polres Pohuwato dan Polda Gorontalo harus serius dalam penertiban tersebut.

"Terkait aktifitas sekarang kita minta atensi kapolres dan Kapolda Gorontalo," tambah Soni yang juga pendiri LSM Labrak ini.  

Kemudian bila dokumentasi para jurnalis menjukkan fakta urai Soni, maka yang  harus dipertanyakan adalah kemampuan intelejen.

"Kan tidak mungkin bila kemampuan intelejen teman-teman jurnalis lebih tajam?

Artinya bahwa  kegiatan ini mereka ketahui, pihak Polres tahu dan Polda Gorontalo pasti tahu," bebernya lagi.

Terkait ini pihaknya akan melakukan aksi turun jalan terkait kerusakan lingkungan dan investasi. Ia kembali meminta keseriusan dari pihak berwenang untuk segera menertibkan alat berat di wilayah pertambangan sebab kegiatan ini berimbas pada percepatan kerusakan lingkungan. (hmd)

 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com