Jumat, 24 Oktober 2025
Follow:
Home
Ketua Kwarnas Budi Waseso Tekankan Pramuka Harus Kembali ke Jati Diri Bangsa
Selasa, 21 Oktober 2025 - 08:13:22 WIB
  Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Komjen Pol (Purn) Budi Waseso.  
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU, KLIKINDONESIA – Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Komjen Pol (Purn) Budi Waseso, menegaskan pentingnya mengembalikan jati diri Pramuka sebagai gerakan pembentuk karakter bangsa. 

Hal itu disampaikannya saat melantik pengurus Kwarda Gerakan Pramuka Riau masa bakti 2025–2030 di Gedung Daerah Riau, Pekanbaru, Senin (20/10/2025).

“Pramuka bukan sekadar kegiatan berseragam cokelat dan baris-berbaris. Ini tentang membangun manusia muda yang berintegritas, disiplin, mandiri, dan memiliki rasa cinta tanah air yang kuat,” ujar Budi Waseso. Ia menambahkan, masa depan Indonesia menuju generasi emas 2045 sangat bergantung pada keberhasilan menanamkan karakter sejak dini. “Kita butuh generasi yang tak hanya cerdas secara akademik, tapi juga tangguh secara moral,” tegasnya.

Sementara itu, Gubernur Riau Abdul Wahid, selaku Ketua Majelis Pembimbing Daerah Gerakan Pramuka Riau, menekankan pentingnya arah baru pembinaan Pramuka di daerahnya melalui program “Green for Riau.” “Pembangunan tak boleh hanya bicara infrastruktur. Kita harus menyeimbangkan antara manusia, alam, dan budaya. Di sini Pramuka punya peran besar menjaga harmoni itu,” ujarnya.

Ia berharap pengurus baru turun langsung ke lapangan. “Pramuka harus menjadi guru kehidupan, yang dilihat orang dan ingin diteladani,” tutupnya.(*)

 
Berita Terbaru >>
Produksi PT BSP di West Area Meningkat, Program Sosial Terus Ditingkatkan
Bupati Afni Gelar Rumah Rakyat Perdana di Dayun, Dengar Langsung Curhat Warga
Menkeu Purbaya Pastikan Iuran BPJS Kesehatan Tak Naik Hingga 2026
Melalui Green Policing, Ditpolairud Polda Riau Ajak Mahasiswa Unilak Peduli Lingkungan
Kemendagri Pantau Penerapan SPM di Bandung, Tinjau Layanan Dasar dan Inovasi Daerah
PERWATUSI Bersama Entrasol Gaungkan Gerakan Nasional Peduli Tulang Sehat
Anugerah Media Siber Riau 2025, Penghargaan untuk Tokoh dan Mitra Kerja SMSI Riau
SKK Migas dan PHR Tegaskan Komitmen Transparansi, Sinergi, dan Keadilan bagi Provinsi Riau
Menumbuhkan Kopi di Bawah Rindang Sawit untuk Kesejahteraan Petani
Tumpang Sari Kopi di Lahan Sawit, Camat Sungai Apit: Inovasi yang Patut Dikembangkan
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2025 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : [email protected]